HEADLINE

Siti, Film Terbaik FFI 2015

"Bercerita tentang perempuan yang bekerja sebagai pemandu karaoke. "

Citra Dyah Prastuti

Eddie Cahyono (sutradara) dan Ifa Isfansyah (produser) film Siti, peraih gelar Film Terbaik FFI 2015
Eddie Cahyono (sutradara) dan Ifa Isfansyah (produser) film Siti, peraih gelar Film Terbaik FFI 2015. (Foto: Citra Dyah Prastuti)

KBR, Banten - Film "Siti" didapuk sebagai film terbaik dalam Festival Film Indonesia 2015 yang berlangsung Senin (23/11/2015) malam. Film yang disutradarai oleh Eddie Cahyono ini meraih Piala Citra, menyingkirkan pesaing lainnya dari kategori film terbaik yaitu film "Toba Dreams", "A Copy of My Mind", "Mencari Hilal" dan "Guru Besar Tjokroaminoto". 

Film yang diproduseri oleh Ifa Isfansyah ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Siti yang mesti banting tulang menghidupi ibu mertua, suami dan anaknya. Di tengah kondisi terjepit, Siti mesti bekerja siang dan malam, salah satunya sebagai pemandu karaoke. Di sinilah konflik terjadi karena Bagus, suaminya, tidak setuju dengan pilihan pekerjaan tersebut. Di sisi lain, Siti juga harus menghadapi konflik berikutnya ketika seorang polisi berniat menikahi Siti. 

"Pesan dari film ini adalah perempuan bisa membuat pilihan," kata penulis skenario dan sutradara Eddie Cahyono setelah tiga kali bolak balik menuju ke Wall of Fame FFI 2015 dengan membawa Piala Citra. 

"Siti" dibuat dengan sejumlah keterbatasan. Waktu syuting hanya 6 hari sementara biaya produksi film hanya Rp 150 juta. Para pemain pun adalah aktor dan aktris yang belum pernah main film sebelumnya. Yang membuat film ini lebih unik adalah penggarapan film dengan nuansa hitam putih. 

Film ini total menyabet 3 Piala Citra dari 5 nominasinya dalam FFI 2015. Kelima nominasi yang diperoleh film "Siti" adalah kategori Film Terbaik, Sutradara Film Terbaik, Penata Kamera Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik dan Penata Musik Terbaik. Piala Citra diperoleh film "Siti" untuk kategori Film Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik (Eddie Cahyono) dan Penata Musik Terbaik. 

Film "Siti" sampai saat ini belum beredar di bioskop namun sudah meraih banyak penghargaan internasional. Misalnya penghargaan Best Performance di Singapore International Film Festival 2014, Best Scripting di Shanghai International Film Festival 2015, Film Panjang Terbaik di Apresiasi Film Indonesia (AFI) 2015. Film ini juga sudah masuk ke sejumlah festival film bergengsi di Italia, Amerika dan Belanda.  

Pemenang lainnya dalam FFI 2015 ini adalah Tarra Basro sebagai Pemeran Wanita Utama Terbaik (A Copy of My Mind), Deddy Sutomo sebagai Pemeran Pria Utama Terbaik (Mencari Hilal) dan Joko Anwar sebagai Sutradara Terbaik dengan film "A Copy of My Mind". 

  • Siti
  • FFI 2015
  • Eddie Cahyono
  • Ifa Isfansyah

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!