HEADLINE

Kapolri Tukar Posisi Budi Waseso Jadi Kepala BNN

Kapolri Tukar Posisi Budi Waseso Jadi Kepala BNN

KBR, Jakarta- Kepolisian akhirnya menggeser kepala penyidik mabes Polri, Budi Waseso sebagai kepala Badan Narkotika Nasional BNN. Budi bertukar posisi dengan Kepala BNN saat ini, Anang Iskandar. Hal itu dinyatakan Kapolri Badrodin Haiti melalui pesan singkat kepada awak media.

Isu pergantian Budi Waseso mulai ramai pasca pernyataan Menko Polhukam Luhut Panjaitan yang mewanti-wanti agar para penegak hukum tak membuat kegaduhan. Luhut mempersilakan penegak hukum melakukan penindakan, tapi tak perlu ramai di media dan malah mengganggu stabilitas ekonomi.

Pernyataan Luhut ini keluar pasca penggeledahan kantor Pelindo II oleh penyidik kepolisian yang dipimpin Budi Waseso terkait kasus dwelling time atau lama waktu bongkar muat pelabuhan. Saat itu Direktur Utama Pelindo II Richard Joost Lino tidak terima kantornya digeledah dan mengadukannya kepada menteri kabinet kerja.

Editor: Dimas Rizky

  • kepolisian
  • posisi
  • Jabatan
  • budi waseso
  • Kapolri
  • berita

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!