BERITA

BOPI Dituding Persulit Klub Pakai Pemain Asing di Piala Presiden

 BOPI Dituding Persulit Klub Pakai Pemain Asing di Piala Presiden

KBR, Balikpapan – Para pemain asing dipastikan tidak akan memperkuat sejumlah klub yang akan bertanding dalam turnamen Piala Presiden. Pelatih Persiba Balikpapan, Eduard Tjong beralasan, sebagian besar klub mengeluhkan persyaratan dari Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) yang mewajibkan pemain asing harus mengantongi KITAS (kartu ijin tinggal sementara).

“Sudah dekat-dekat begini terus ada peraturan begitu. Saya gak ngerti, ini kan cuma turnamen dan kalau misalnya BOPI yang mau bikin aturan begitu, kan mereka (pemain asing) gak bisa kalau Cuma tiga kali main (harus ada KITAS). Harusnya kan paling tidak enam bulan atau satu tahun. Hanya tiga pertandingan bagaimana, harus ada KITAS. Butuh waktu lama harus mengurus KITAS, sepertinya begitu,” kata Eduard Tjong, Rabu (26/8)


Menurut Eduard, atmosfir pertandingan di turnamen yang menyediakan hadiah uang mencapai Rp 40 miliar itu tidak akan menarik tanpa partisipasi pemain asing. Dia menambahkan saat ini Persiba Balikpapan terpaksa memulangkan dua pemain asingnya Amadou Gakou asal Mali dan gelandang asal Pantai Gading Dembe Siaka karena terkendala KITAS. Begitu pun Persita Tanggerang yang juga tak bisa menggunakan jasa tiga pemain asingnya.


Editor : Sasmito Madrim

  • Sepak Bola
  • Piala Presiden
  • KITAS

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!