BERITA

Menteri Siti Ingatkan PT Kapuk Naga Indah Lengkapi AMDAL

"Selain belum menyelesaikan dokumen AMDAL, aktivitas reklamasi diketahui juga mengganggu PLTU Muara Karang dan Tanjung Priok. "

Ria Apriyani

Menteri Siti Ingatkan  PT Kapuk Naga Indah Lengkapi AMDAL
Ilistrasi foto: Reklamasi pantai utara jakarta. Foto: Antara

KBR, Jakarta- Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya tegaskan surat keputusan tentang izin lingkungan proyek reklamasi Teluk Jakarta rampung Senin depan. Kata dia, selama moratorium pihak pengembang wajib melengkapi pemeriksaan dampak lingkungan yang masih belum tuntas.

Ketika meninjau lokasi pulau C dan D, ia mengatakan proyek ini masih menyisakan sederet pekerjaan rumah.

"Ada beberapa persoalan yang harus kita koreksi. Dari kriteria analisis yang tertera di dokumen, situasi di lapangan  tidak dikaji dengan baik di lapangan potensi ketersediaan air bersih seperti apa, kegiatan vital yang akan terpengaruh, kabel, gas.


Selain itu, dari data yang dimiliki Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, persoalan kebutuhan bahan urukan juga belum masuk dalam kajian. Padahal, pihak pengembang menyatakan proses pengurukan sudah selesai dan saat ini tinggal menjalankan tahap pemadatan.


KLHK juga menilai pengembang mengabaikan protes dari PLTU Muara Karang dan Tanjugn Priok. Menurut Siti, aktivitas reklamasi mengganggu kedua PLTU tersebut. Kabel dan pipa bawah laut pun terganggu. Belum lagi, ia menambahkan, soal sedimentasi. PT KNI tidak mengkaji efek sedimentasi.

Hari ini tiga menteri meninjau proyek pulau reklamasi di Teluk Jakarta. Mereka adalah  Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya. Peninjauan dilakukan untuk melihat pelanggaran yang diduga terjadi dalam proyek tersebut, terutama yang terkait dengan pelanggaran analisis mengenai dampak lingkungan (amdal).

Sebelumnya, hasil rapat bersama antara pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada April lalu memutuskan proyek reklamasi di Teluk Jakarta dihentikan sementara. Tujuannya penghentian untuk melengkapi semua persyaratan dan perizinan sesuai yang diatur dalam undang-undang yang menjadi acuan.  

Editor: Malika

  • reklamasi teluk jakarta
  • Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya

Komentar (0)

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!